Header Web 2

MERIAHKAN IDUL ADHA 1442 H, KELUARGA BESAR PA PRAYA POTONG 5 EKOR SAPI

Ditulis oleh Super User on . Dilihat: 701

Ditulis oleh Super User on . Dilihat: 701

Praya | pa-praya.go.id

Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar Walillahil hamd, gema takbir hari tasyriq menggema di PA Praya. Menyambut Hari Raya Idul Adha 1442 H / Selasa 20 Juli 2021. PA Praya melakukan pemotongan hewan kurban 5 ekor sapi yang merupakan kurban dari Sebagian para Hakim dan Pegawai PA Praya namun satu ekor sapi sudah diserahkan kepada desa Bebuak yang merupakan salah satu desa yang tertib warganya saat diadakan sidang keliling isbat nikah.

kurban 1442KPA Praya memimpin acara pemotongan Hewan Qurban 1442 H di PA Praya

Pemotongan hewan kurban dihadiri oleh ketua,Hakim Panitera, Sekretaris, hakim dan pegawai yang tergabung dalam kepanitiaan Peringatan Hari Besar Islam Idul Adha 1442 Hijriyah. Penyembelihan hewan kurban ini merupakan salah satu kegiatan rutin setiap tahun di PA Praya.

Ketua Panitia Abdul Hanan mengatakan Pelaksanaan kurban yang dilaksanakan di lingkungan PA Praya selain sebagai ibadah dan ketaqwaan kepada Allah SWT juga sebagai bentuk kebersamaan dan kekeluargaan serta kekompakan di lingkungan PA Praya. Hal ini terlihat dari menyembelih sampai dengan mendistribusikan hewan kurban.

Setelah acara penyembelihan dan distribusi kurban selesai, dilanjutkan dengan makan bersama dengan seluruh jajaran dan keluarga besar PA Praya dengan maknanya dapat meningkatkan tali silaturahmi dan keakraban antara pimpinan dan bawahan.

Ketua PA Praya, Syafruddin, S.Ag.,M.S.I. dalam sambutannya mengatakan Setiap Kita Adalah ‘Ibrahim’ dan Setiap Ibrahim Punya ‘Ismail’. ‘Ismail’-mu bisa jadi hartamu, bisa jadi jabatanmu, bisa jadi gelarmu, atau mungkin egomu. Jadi, ‘Ismail’-mu adalah sesuatu yang kau sayangi dan kau pertahankan di dunia ini.

Seperti yang kita tahu bagaimana kisah Nabi Ibrahim AS yang diperintahkan oleh Allah mengurbankan anak yang begitu dicintainya, Ismail AS. Namun pada hakikatnya, Ibrahim bukan diperintahkan untuk membunuh Ismail melainkan ia hanya diminta untuk membunuh rasa ‘kepemilikan’ terhadap Ismail. Karena Allah lah Sang Maha Pemilik yang sebenarnya.

Mungkin amat sulit melepaskan atau memberikan sesuatu yang kita miliki misalnya harta. Namun yakinlah, jika kita memberi satu saja kebaikan, maka Allah akan membalasnya berkali lipat lebih dari yang kita bayangkan. Mulai lah dari diri sendiri dan mulai hari iniTutur Syafruddin, S.Ag.,M.S.I.

Semoga kegiatan penyembelihan hewan kurban ini bisa dilaksanakan rutin setiap tahunnya yang dilakukan PA Praya untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan sebagai sarana untuk berbagi kepada sesama. (Tim IT PA Praya)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Praya

Jl. Jend. A. Yani No. 3 Praya, Lombok Tengah - NTB 83511

Telp/Fax: 0370-653431

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Delegasi/Tabayun : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

PETA Lokasi PA Praya

 

Info Perkara PA

SIPP PA Mataram

SIPP PA Girimenang

SIPP PA Selong

 

Copyright © 2022. Pengadilan Agama Praya